Apabila ingin mengetahui cara membersihkan, menyimpan dan merawat sisir Banda Brushes Anda dengan baik untuk mempertahankan karakteristik aslinya dan membuatnya tetap awet serta bertahan lama, Anda dapat membaca di bawah ini atau menghubungi tim customer service kami secara langsung.
Harap diperhatikan dengan baik, karena merawat sisir dengan tepat akan mempengaruhi kualitas sisir Anda dikemudian hari.
Handmade Brushes/Bristle Brushes
- Bersihkan rambut yang berada di dasar sikat rambut dengan menggunakan pembersih sisir atau sikat rambut.
- Siapkan mangkung yang telah diisi dengan air hangat dan tambahkan sedikit sampo atau detergen dengan konsetrasi ringan, kemudian masukan bulu sikat ke air dan pastikan sikat rambut tidak terendam sepenuhnya dan tidak mengenai kayu.
- Goyangkan sikat secara lembut agar minyak dan kotoran lainnya pada bulu sikat terlepas.
- Angkat sikat dan kibaskan perlahan. Letakkan sikat dengan bulu mengarah ke bawah pada permukaan yang rata dan biarkan bulu sikat mengering secara alami.
- Penting, jangan letakan sikat di tempat panas atau yang terpapar oleh sinar matahari langsung.
Handmade Combs
- Lap sisir menggunakan kain dengan lembut.
- Untuk menghilangkan minyak atau kotoran lain, Anda dapat menggunakan sikat gigi untuk menyikat setiap gigi sisir.
- Keringkan sis tempat yang gelap dan sejuk.
Classic Shine
- Bersihkan rambut yang berada di dasar sikat rambut dengan menggunakan pembersih sisir atau sikat rambut.
- Siapkan mangkung yang telah diisi dengan air hangat dan tambahkan sedikit sampo atau detergen dengan konsetrasi ringan, kemudian masukan bulu sikat ke air dan pastikan sikat rambut tidak terendam sepenuhnya dan tidak mengenai kayu.
- Goyangkan sikat secara lembut agar minyak dan kotoran lainnya pada bulu sikat terlepas.
- Angkat sikat dan kibaskan perlahan. Letakkan sikat dengan bulu mengarah ke bawah pada permukaan yang rata dan biarkan bulu sikat mengering secara alami.
- Penting, jangan letakan sikat di tempat panas atau yang terpapar oleh sinar matahari langsung.
Quill Brushes
- Bersihkan rambut yang berada di dasar sikat rambut dengan menggunakan pembersih sisir atau sikat rambut.
- Untuk menghilangkan minyak atau kotoran lain, bersihkan bulu satu per satu dengan kain.
- Pastikan sikat rambut tidak terendam air.
Shaving Brushes
- Bilas brush dengan air hangat dan goyangkan perlahan untuk meniriskan air dengan lembut.
- Letakkan bulu di atas dudukan sikat cukur. Hindari tempat panas atau yang terpapar oleh sinar matahari langsung.
Nail Brushes
- Bilas brush dengan air hangat dan goyangkan perlahan untuk meniriskan air dengan lembut.
- Letakkan bulu kearah bawah dan hindari tempat panas atau yang terpapar oleh sinar matahari langsung.